duri pun berbagi: PTI Part IV : Aplikasi Grafik

PTI Part IV : Aplikasi Grafik

Posted by AdminDuri on Senin, 07 Februari 2011 0 komentar

 Search di uncle google tentang bahan praktikum yang satu ini susah, sudah hampir sejam, pantat pun sudah mulai panas. Tapi, tak dapatdapat. Daripada kelamaan mencari tentang artikel aplikasi grafik mending saya bahas saja tentang software aplikasi grafik,yaitu microsoft visio yang beberapa hari lalu digunakan pada praktikum ke3 di laboratorium komputer teknik informatika UIN ALAUDDIN Makassar. Nah,langsung saja (untuk menghemat waktu, soalnya laporan fisika numpuk. hehehe)

Microsoft Visio, merupakan software pembuatan diagram untuk Microsoft windows, Perusahaan raksasa software Microsoft membundel Visio satu paket dengan perangkat aplikasi Office lainnya dalam Microsoft Office 2007. Tapi tidak untuk versi Home dan Student. Software ini merupaka olusi terbaik untuk para pebisnis dan praktisi teknis yang membutuhkan dokumen berupa diagram untuk membuat suatu perencanaan yang berhubungan dengan pembuatan sebuah diagram atau objek lainnya.

Tampilan menu padaMicrosoft visio terutama versi 2007 ini masih sama dengan tampilan menu pada visio 2003, Microsoft belum melakukan perubahan sistim menu Ribbon seperti pada produk Microsoft lainnya yaitu Word, Excel, Powerpoint dan Access. Jadi bagi anda yang ingin melakukan upgrade dari versi 2003 ke 2007 saya rasa belum menemui kesulitan harus beradaptasi dengan sistim menu baru.

Ketika saya pertama kali mencoba Microsoft Office Visio saya menemukan bahwa program ini tidak sama dengan kebanykan program lainnya yang menyediakan kemampuan menggambar terbatas, Visio menyediakan interface yang familiar disertai dengan berbagai template dan tools yang canggih yang tersedia untuk membuat suatu diagram bisnis dan teknik dengan mudah.Berbagai bentuk diagram dan objek yang dapat anda buat di Visio adalah Flowcharts, Cross Functional Flowchart, Orgabization Chart, Block Diagram, Office Layout, Marketing Chart and Diagram, Directional Map, Web diagram, Database Model Diagram dan lain-lain.

Anda juga dapat melakukan analisis terhadap proses bisnis, penjadwalan proyek, Visualisasi proses dan membuat struktur organisasi. Selain itu, anda juga dapat melakukan visualisasi struktur jaringan computer, membuat denah rumah dan interior serta fasilitas peralatan. Kelemahan dari Visio saat ini adalah belum menyediakan tools permodelan 3 dimensi yang lengkap secara instan yang dapat digunakan unuk membuat model.

Jika dimasukkan dalam kategori software grafis, saya kok merasa kurang tepat menempatkannya sebagai software grafis, walaupun visio memiliki tools dan element untuk melakukan gambar grafis namun terus terang saja masih kurang lengkap dan tidak bisa dimasukkan dalam kategori software grafis. Saya lebih setuju memasukkan kriteria software ini pada perangkat office architectural dan modeling 2 dimensi. Mungkin rasanya bagi anda juga kurang pas! tapi yang terpenting adalah bagaimana saya dan anda dapat memanfaatkan Microsoft Visio untuk membantu bebagai pekerjaan yang berhubungan dengandiagram, teknik dan permodelan.

refrensi dari : http://ryantokomputer.blogspot.com/2010/02/microsoft-visio-software-pembuatan.html
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...